PASUNDAN POS | BANDUNG — Dalam upaya meningkatkan imam dan taqwa kepada Allah SWT di bulan suci Ramadhan yang penuh barokah serta keberkahan Komunitas MSL se Bandung mengadakan kegiatan berbuka puasa bersama tim dan anggotanya, sekaligus meresmikan Kantor Comunity MSL Bandung beralamat di jl Cilengkrang II no. 56, Kelurahan Palasari, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, pada Jum'at, 29 Maret 2024.
Peresmian kantor tersebut ditandai dengan pemotongan pita oleh Tim Pembina Comunity MSL se Bandung Gatot mujarso, didampingi Wasdi Ketua Comunity MSL se Bandung, Pengurus dan 18 anggota.
Ketua Company MSl se Bandung Wasdi melalui telepon selulernya mengatakan, dengan dibukanya kantor MSL APP di Bandung ini akan sangat membantu anggota tim dan komunitas MSL se Bandung Raya.
"Karena bisa menyelesaikan pekerjaan dengan cepat dan efisien, dengan tujuan untuk membantu warga sekitarnya, wabil khusus di Kecamatan Cibiru, juga membantu masyarakat pada umumnya Kota Bandung dan Kabupaten Bandung mereka semua bisa mendapatkan pekerjaan dengan penghasilan yang stabil," ucapnya.
Wasdi menambahkan, dengan adanya kantor itu kedepannya bisa membantu mengurangi masalah pengangguran, juga membantu masyarakat yang kurang beruntung mendapatkan pekerjaan dan penghasilan.
Wasdi berpesan agar semua anggota atau tim proaktif untuk mengembangkan tim masing masing.
Wasdi berharap semoga semua anggota tim dan masyarakat yang baru bergabung bisa sukses mendapatkan penghasilan yang cukup dan stabil. (Rudi)